Senin, 14 Agustus 2017

Box Full of Evil

(Terjemahan bahasa Indonesia oleh Ryururiver)


Penulis naskah : Mike Mignola
Ilustrator : Mike Mignola
Penata warna : Dave Stewart
Penata tulisan : Pat Brosseau
Editor : Scott Allie
Pertama kali dipublikasikan dalam : Hellboy : Box Full of Evil #1-2
Penomoran Internal : Hellboy #15-16
Tanggal Publikasi : Agustus - September 1999
Dimuat dalam : Hellboy - Volume 4 : The Right Hand of Doom
Edisi Pustaka : Hellboy - Volume 2


Hellboy dan Abe Sapien menghadapi Igor Bromhead, lalu Hellboy mempelajari sesuatu mengenai takdirnya.



Sejarah Publikasi

Box Full of Evil pertama kali dipublikasikan sebagai dua edisi serial mini dari bulan Agustus hingga bulan September 1999. Setiap edisi juga mencakup cerita pendukung, yang pertama adalah cerita Lobster Johnson yaitu "The Killer in My Skull" di edisi #1 dan "Abe Sapien versus Science" di edisi #2. Cerita ini dicetak ulang dengan empat halaman epilog baru dalam Hellboy vol.4 The Right Hand of Doom, pada bulan April 2000. Epilog ini menghubungkan ceritanya dengan "The Right Hand of Doom".

Sinopsis

Bagian Satu

Cerita bermula saat Hellboy dan Abe Sapien menyelidiki sebuah kejadian aneh di rumah seseorang berkebangsaan Inggris. Sang pemilik menceritakan bahwa ada orang asing yang memasuki rumahnya, menghancurkan dinding di atas perapian dan pergi dengan membawa sebuah kotak besi dan sepasang penjepit. Hellboy memperhatikan bahwa dinding yang hancur tersebut sebelumnya adalah tempat memajang lukisan St. Dunstan, dan sang pemilik menjelaskan bahwa rumah tersebut dulunya adalah sebuah biara. Sang pemilik juga mendapat penglihatan mengenai sebuah rumah yang tampak menyeramkan.

Cerita lalu berpindah latar pada sang pencuri, Igor Bromhead, yang sedang bercakap-cakap dengan sepasang suami istri di dalam rumah yang sangat menyeramkan. Ia menjelaskan bahwa Dunstan menangkap sesosok iblis menggunakan penjepitnya lalu mengurungnya di dalam kotak besi. Suami istri itu, Count dan Countess, memberi Bromhead seluruh harta mereka sebagai pembayaran. Sang Countess membuka kotak, lalu sesuatu yang tampak seperti lalat terbang keluar dari kotak itu dan masuk ke mulutnya. Iblis itu merasukinya, lalu sang Countess mengubah suaminya menjadi seekor monyet, dan mencoba untuk mengubah Bromhead juga. Namun Bromhead mengenakan jimat yang bergambar St. Dunstan yang memberinya perlindungan. Menggunakan nama rahasia sang Iblis, Ualac, Bromhead lalu mengikat dan memerintah iblis tersebut. Bromhead meminta kekayaan dan kekuatan dari si iblis, lalu iblis itu mengatakan padanya mengenai harta karun yang tersembunyi di rumah itu dan mengenai kekuatan yang besar.

Si iblis menjelaskan bahwa "Sang Utusan Kiamat" masih hidup, dan telah menolak takdirnya, namun ia masih mengenakan mahkota yang tak terlihat. Makhluk ini memiliki kekuatan yang sangat besar dan bahkan pemimpin neraka pun harus mematuhi perintahnya. Adegan pun berpindah, lalu terungkaplah fakta bahwa Hellboy adalah sang utusan tersebut.

Hellboy dan Abe memasuki rumah mengerikan itu, dan menemukan kotak yang terbuka. Si monyet menembak Abe dan membawanya pergi. Pada saat yang sama, Bromhead mengikat Hellboy, dan dengan bantuan Ualac, mereka membuat mahkota Hellboy tampak di kepalanya. Ualac lalu mengambil mahkota itu dan Bromhead mengalahkan Hellboy menggunakan penjepit Dunstan. Edisi ini berakhir dengan Abe dirantai ke dinding, dan si monyet berdiri di hadapannya.

Bagian Dua

Si monyet berdiri di depan Abe dan membakarnya menggunakan besi merah panas. Bromhead terus menghajar Hellboy hingga ia sekarat, sampai Ualac menghentikannya. Mereka harus memotong lengan Hellboy sebelum ia terbunuh, "biarkan darah kematiannya membasahi lengan itu dan meracuninya." Ualac lalu menjelaskan bahwa tangan itu memiliki kekuatan untuk melepaskan dan memerintah sang Ogdru Jahad dan untuk membangkitkan para tentara neraka dari kematian. Ualac lalu mengambil penjepit Dunstan yang seketika berubah menjadi sebilah pedang.

Hellboy menemukan dirinya duduk di bawah sebuah pohon, bersama Dagda, seekor goblin dari The Corpse, dan Sir Edward Grey yang memandangnya dari atas. Si goblin menjelaskan padanya bahwa namanya bukan lagi Anung Un Rama karena ia tidak mengenakan mahkota itu. Kembali ke rumah itu, karena Hellboy bukan lagi Anung Un Rama, maka ia sekarang bebas dari mantra ikatan Bromhead. Ia lalu menyerang Ualac, dan menghancurkan pedangnya.

Bromhead melarikan diri. Abe berhasil membebaskan dirinya dari si monyet. Si monyet melompat ke atas Abe, namun terjatuh melewati lubang di dalam dinding, dan mendarat di atas harta karun yang sebelumnya disebutkan Ualac. Abe menemukan Bromhead dan menanyainya di mana Hellboy. Bromhead lalu mengunci dirinya sendiri di dalam sebuah ruangan dan meminta bantuan sang Iblis Astaroth. Astaroth lalu mengubah pintu ruangan itu menjadi dinding batu untuk melindungi Bromhead. Dalam usahanya mempertahankan diri, jimat Bromhead rusak. Karena pelindung itu rusak, Astaroth lalu mengubah setengah tubuh bagian bawah Bromhead menjadi kadal.

Di sisi lain, Hellboy, masih bertarung melawan Ualac, mematahkan tanduknya dan memakainya untuk menusuk Ualac. Sang Iblis lalu meninggalkan tubuh itu dan kembali menjadi makhluk semacam lalat. Hellboy melompat untuk menangkap Ualac dan jatuh di luar. Astaroth menghampiri Hellboy dan membawa Ualac kembali ke neraka. Astaroth lalu menahan mahkota Hellboy. Hellboy mengatakan ia tidak akan pernah membawa kiamat. Astaroth menjawab bahwa ia akan menyimpan mahkota itu di neraka dan menunggu Hellboy. Hellboy kembali ke rumah itu dan menolong Abe. Panel terakhir memperlihatkan si Count, yang berubah menjadi monyet mati di atas tumpukan harta karun, dengan sebuah mahkota di kepalanya.

Epilog

Kate Corrigan bertemu dengan Hellboy di halaman. Ia mengatakan bahwa Abe akan baik-baik saja. Hellboy lalu membicarakan tentang bagaimana caranya ia bisa mengabaikan pertanyaan dalam dirinya mengenai siapa dirinya sebenarnya. Bagaimanapun, terkadang sesuatu terjadi, dan ia terpaksa harus menghadapi identitasnya sendiri, namun pada akhirnya, setidaknya kali ini, ia lagi-lagi mengabaikannya. Hellboy melepaskan sebuah kertas dari "The Right Hand of Doom" lalu kertas itu melayang ke tengah udara dan disambar oleh seekor burung hitam besar.

Kronologi Cerita

Tanggal pasti untuk cerita ini tidak pernah disebutkan. Tetapi dapat dipastikan cerita ini mengambil waktu setelah "The Right Hand of Doom" namun sebelum Being Human.

Galeri

Edisi #1

Edisi #2



Sebelumnya
Box Full of Evil, waktu yang sama dengan Pancakes
Berikutnya




Sebelumnya
Box Full of Evil
Berikutnya

Menurut Kronologi Cerita Hellboy

Sebelumnya
Box Full of Evil
Berikutnya



Footnote : This is just a translation that I do as a fan of Hellboy. I didn’t do this translation for any financial benefit. The original information was published at http://hellboy.wikia.com/wiki/Box_Full_of_Evil. If you were related to Hellboy's creator and this original information and want me to delete this post, please tell me at river.tsumugi@gmail.com. Thank you.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar